Belajar Tema 2 Subtema 1 Kelas 6 Pembelajaran 4


Halo, anak-anak kelas 6. Apa kabar kalian?

Kita lanjutkan pelajaran kita pada Tema 2 Subtema 1 seperti gambar di atas.

Pada pelajaran kali ini, kita akan belajar mengidentifikasi informasi penting suatu teks.



Mungkin kalian bertanya. Pak, mengidentifikasi itu apa? Mengidentifikasi adalah kegiatan mencari, menemukan, atau mengumpulkan mengumpulkan sesuatu. Mengidentifikasi informasi berarti apa?

Ya, tepat. Mengidentifikasi informasi berarti mencari, menemukan, atau mengumpulkan sesuatu.

Sebelum kita lanjutkan, Pak Guru akan menyampaikan tujuan pembelajaran kita kali ini.
Setelah membaca blog ini, bertanya jawab dengan guru melalui media sosial, dan berlatih bersama kelompokmu, kalian diharapkan:
1. dapat menyebutkan minimal 4 kata tanya untuk mengidentifikasi informasi .
2. dapat menjelaskan fungsi 4 kata tanya yang disebutkan.
3. dapat membuat pertanyaan berdasarkan bacaan menggunakan kata tanya apa dengan tepat.
4. dapat membuat pertanyaan berdasarkan bacaan menggunakan kata tanya siapa dengan tepat.
5. dapat membuat pertanyaan berdasarkan bacaan menggunakan kata tanya kapan dengan tepat.
6. dapat membuat pertanyaan berdasarkan bacaan menggunakan kata tanya di mana dengan tepat.
7. dapat membuat pertanyaan berdasarkan bacaan menggunakan kata tanya mengapa dengan tepat.
8. dapat menjawab pertanyaan berdasarkan bacaan dengan tepat.

Banyak sekali, ya?
Sebetulnya tidak karena sekali kita belajar semua kata tanya tersebut pasti kalian kuasai.
Bagaimana, sudah siap?

Silakan simak video berikut ini ya?



Latihan

Perhatikan bacaan berikut ini!



Berdasarkan bacaan di atas, lanjutkan kalimat tanya di bawah ini!


  1. ... apa yang terjadi setelah beberapa wilayah Jepang dijatuhi bom oleh tentara musuh?
  2. ... saja tokoh yang menemui Jenderal Terauchi?
  3. ... golongan muda menentang pendapat Bung Karno?
  4. ... yang diinginkan golongan golongan muda terhadap proses kemerdekaan Indonesia?
  5. ... tanggapan tokoh muda terhadap sikap para pemimpin bangsa pada waktu itu?


Jawablah pertanyaan berikut ini dengan benar!

Mengapa Jepang memutuskan untuk menghadiahkan kemerdekaan kepada Indonesia?


Nah, anak-anak hebat kelas 6!
Sampai di sini pertemuan kita belajar mengidentifikasi informasi penting suatu teks.

Tonton lagi videonya, baca lagi materinya, dan periksa lagi hasil latihannya. Semoga berhasil!



Susanto
Guru Kelas 6 SDN Mardiharjo






Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut Diksi

Beli Domain Banyak Discount

www.domainesia.com

Postingan Populer

Label

Recent Posts

Theme Support

Butuh bantuan kami untuk upload atau kustomisasi Template blog ini? Hubungi Saya dapatkan detail kustomisasi tema yang Anda butuhkan.