Muatan Pelajaran PPKn
1.4 Mensyukuri persatuan dan kesatuan sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa beserta dampaknya.
2.4 Menampilkan sikap tanggung jawab terhadap penerapan nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
3.4 Menelaah persatuan dan kesatuan terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara beserta dampaknya.
4.4 Menyajikan hasil telaah persatuan dan kesatuan terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara beserta dampaknya.
Muatan Pelajaran Bahasa Indonesia
3.4 Menggali informasi penting dari buku sejarah menggunakan aspek apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana.
4.4 Memaparkan informasi penting dari buku sejarah secara lisan, tulis, dan visual dengan menggunakan aspek apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana serta memperhatikan penggunaan kosakata baku dan kalimat efektif.
Halo, anak-anakku Kelas 6 yang hebat!
Apa kabar kalian semua? Tetap cuci tangan memakai sabun di bawah air mengalir, ya! Jangan lupa memakai masker dan menjaga jarak. Demi kesehatan kita bersama.
Selamat bertemu kembali pada pembelajaran jarak jauh dalam jaringan melalui blog kesayangan kita! Belajar melalui blog dapat kalian lakukan kapa saja. Namun, ingat jangan ditunda hingga besok agar pekerjaan belajarmu tidak menumpuk!
Setelah anak-anak membaca bacaan dalam blog ini, mengerjakan latihan di dalamnya, pada akhir pelajaran kalian dapat:
- menyebutkan informasi penting menggunakan unsur apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana pada peta pikiran dengan tepat.
- mampu mengembangkan informasi pada peta pikiran melalui tulisan dengan detail.
Nah, agar kalian nanti memiliki kemampuan seperti yang Pak Guru tuliskan di atas, yuk kita pelajari materi berikut ini!
Anak-anak, pernahkah kalian menjadi petugas pengibar bendera? Pasti di antara kalian pernah diberi tugas atau berlatih sendiri menjadi petugas pengibar bendera pada saat upacara. Upacara apa saja yang terdapat pengibaran bendera merah putih?
Menjadi petugas pengibar bendera tidaklah mudah. Tugas tersebut adalah tugas tim yang terdiri dari beberapa orang dan membutuhkan kerja sama yang baik. Setiap anggota harus memahami anggota lain sehingga upacara dapat berjalan dengan khidmat. Menjadi petugas pengibar bendera sangatlah mulia.
Bacalah teks berikut dalam hati!
Pengibar
Sang Saka Merah Putih
Peristiwa
Proklamasi Kemerdekaan melibatkan banyak pihak. Salah satunya
adalah
mereka yang mengibarkan Sang Saka Merah Putih. Berkibarnya
bendera
Merah Putih menegaskan berdirinya negara Indonesia
yang
merdeka dan berdaulat.
Abdul
Latif Hendraningrat
adalah salah satu pengibar bendera pada
17
Agustus 1945 di Pegangsaan Timur, Jakarta. Ia adalah lulusan Sekolah
Tinggi Hukum. Saat menjadi mahasiswa, ia mengajar Bahasa Inggris
di beberapa sekolah menengah swasta, seperti yang dikelola oleh
Muhammadiyah dan perguruan rakyat. Ia juga ditugaskan ke New
York
untuk memimpin rombongan tari.
Abdul
Latif Hendraningrat
pernah menjadi pasukan Pembela Tanah
Air
(PETA) dan ikut dalam berbagai pertempuran. Ia pernah menjabat komandan
komando kota ketika Belanda menyerbu Yogyakarta
(1948). Kemudian
ia ditunjuk sebagai atase militer RI untuk Filipina (1952), lalu
dipindahkan ke Washington hingga tahun 1956.
Kalian juga dapat membuka halaman 40 dan 41 pada buku siswa yang kalian pinjam atau kalian miliki!
Nah, dari bacaan di atas terlintas hal-hal yang dapat kita sebutkan jika ada orang yang menanyakan dengan kata tanya apa, mengapa, siapa, kapan, di mana.
Misalnya ada yang bertanya begini:
Apa yang menjadi tugas Tim Pengibar Bendera?
Apa jawabanmu?
Ya, betul.
Yang menjadi tugas tim pengibar bendera adalah mengibarkan Sang Saka Merah Putih.
Coba lakukan hal yang sama jika ada temanmu yang menanyakan hal-hal sebagai berikut!
Mengapa Sang Saka Merah Putih dikibarkan?
Siapa salah satu pengibar bendera pada peristiwa Proklamasi Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 1945?
Kapan pengibaran Sang Saka Merah Putih dilakukan?
Di mana tempat pengibaran Sang Saka Merah Putih pada waktu Proklamasi Kemerdekaan RI?
Tulislah soal di atas dan carilah jawabannya!
Anak-anak, mengibarkan bendera tidak bisa dilakukan sendirian. Pengibar bendera setidaknya terdiri dari 3 orang: pembawa bendera, pemegang tali, dan pengerek bendera. Mereka harus bekerja sama dan rukun. Bayangkan jika mereka tidak bekerja sama. Bayangkan juga apabila mereka tidak rukun. Bisa-bisa disuruh hadap kanan malah balik kanan. Kacau, bukan?
Nah, selain pengibar bendera, sebutkan kegiatan lain yang memerlukan persatuan dan apa manfaatnya! Tugas ini kalian tulis pada buku catatan PPKn.
Anak-anak, itulah pelajaran kita kali ini. Semoga pelajaran hari ini menyenangkan. Jangan lupa sesudah ini akan ada Penilaian Harian. Buka kembali tema 2 subtema 1 pelajaran 1 hingga pelajaran 6 pada halaman blog kesayangan kita ini. Salam!
Anak-anak, itulah pelajaran kita kali ini. Semoga pelajaran hari ini menyenangkan. Jangan lupa sesudah ini akan ada Penilaian Harian. Buka kembali tema 2 subtema 1 pelajaran 1 hingga pelajaran 6 pada halaman blog kesayangan kita ini. Salam!
Susanto
Guru Kelas 6 SDN Mardiharjo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar