Sumber gambar: freepik.com |
Pantun Sindiran
Oleh: Bu Kanjeng
1.Pergi ke pasar membeli tomat,
Tomat dimasak sambal terong
Bersikaplah penuh hormat
Bila ingin banyak ditolong
2. Burung merak berbulu jelita
Menari-nari di taman bunga.
Kau banyak janji tak pernah nyata,
Hatiku sakit, bagai luka menganga
3. Bulan purnama bersinar terang,
Cahayanya menerangi malam.
Katanya sayang, kok tak datang,
Hatiku kecewa, terasa kelam.
4.Kuncup bunga tumbuh sehat
Harum semerbak undang lebah.
Kau bilang setia, tapi khianat,
Hatiku hancur, bagai kaca pecah.
5. Laut luas menyimpan jutaan ikan,
Pasir putih membentang luas.
Kau banyak omong, tanpa tindakan,
Hatiku bosan, bagai makan kapas.
6.Pergi ke gunung mencari durian,
Durian jatuh mengenai perut
Kau sok tahu, padahal salah jawaban,
Hatiku geli, seperti melihat badut.
7. Badai datang rumah roboh
Rumah diperbaiki setelah hujan.
Kau sok pintar, padahal bodoh
Hatiku muak, kau banyak alasan
8. Bintang gemilang hiasi malam
Cahayanya indah dipandang mata.
Kau sok kaya, padahal hidupmu kelam,
Hatiku miris, melihat itu nyata
9.Bunga mawar tumbuh di pagar
Harum semerbak menyegarkan.
Kau sok baik, padahal sangar,
Hatiku sakit, bagai digigit macan
10. Pergi ke sungai mencari udang,
Udang dimasak sup berkuah
Kau sok bijak, padahal curang
Hatiku geli, seperti melihat rubah
Surakarta Hadiningrat, 11 November 2024
Sumber: Grup WA Rumah Virus Literasi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar